Telaga Silating – Desa Sikasur, Pemalang

Telaga Silating merupakan wisata air di Desa Sikasur, Kecamatan Belik, Pemalang. Obyek wisata di Pemalang selatan ini dikelilingi perbukitan dan persawahan berhawa sejuk. Buat liburan keluarga, obyek wisata ini sangat cocok untuk dikunjungi. Suasana asri seperti inilah yang membuat para pengunjung betah berlama-lama di Telaga Silating.

Mulanya Telaga ini adalah sebuah Telaga alami yang sering dimanfaatkan oleh warga sekitar untuk sekedar melepas penat atau rekreasi. Namun, pada tahun 1996 Pemerintah Kabupaten Pemalang melalui Dinas Pariwisata merombak total telaga ini sehingga menjadi obyek wisata yang dilengkapi dengan sarana dan prasarana memadai. Adapun sarana yang ditambahkan antara lain adalah dibuatkannya kolam permanen. Fasilitas lainnya adalah sarana pendukung berupa warung yang menyediakan makanan dan minuman untuk pengunjung. Selain itu juga dilengkapi dengan toilet dan fasilitas permainan air berupa kereta dayung.

Untuk dapat mencapai ke obyek wisata di Pemalang selatan ini dari kota Pemalang kira-kira harus menempuh jarak kurang lebih 35km. Ini tidak jauh beda dengan obyek wisata lainnya Curug Bengkawah yang berada di desa yang sama, Sikasur. Waktu tempuh dari Pemalang kurang lebih memakan waktu 1 jam. Dianjurkan untuk menggunakan kendaraan pribadi baik mobil maupun kendaraan roda dua agar lebih bisa menghemat waktu.

Harga tiket masuk di lokasi wisata ini sangat terjangkau. Cukup mengeluarkan uang sebesar Rp 1.500 pada hari biasa dan Rp 2.000 pada hari Minggu. Untuk hari-hari besar seperti lebaran, biasanya dipatok lebih mahal dari harga normal, namun masih terbilang sangat terjangkau, hanya sebesar Rp 4.000 per orang. Untuk lebih memeriahkan obyek wisata ini, pada hari-hari tertentu, Dinas Pariwisata mengadakan acara hiburan seperti dangdutan dimana lokasi panggungnya sengaja di letakkan di atas telaga ini.

Dari tiket yang dihasilkan, maka peruntukannya adalah 40% untuk pemerintah Desa Sikasur, 40% untuk Dinas Pariwisata dan 20% untuk dana operasional obyek wisata Telaga Silating.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *